Jumat

Nasi Goncang Mas Darmo

Hadir dengan Menu Unik

Berawal dari sejarah panjang yang penuh romantisme dan keberuntungan, Nasi Goncang Mas Darmo yang terletak di bilangan Jakarta Utara ini akhirnya resmi dibuka 24 Oktober 2008 silam.


Bukan hanya rasa setiap menunya yang nikmat, rumah makan berkapasitas sekitar 100-120 orang ini juga memiliki nama menu unik. Sebut saja Ikan Banting, Ayam Smack Down, Udang Pasir Mas, Tahu NN (Ndok Ngumpet), dan berbagai menu lain yang seluruhnya diracik pemilik resto sendiri.

Menurut Manager Nasi Goncang Mas Darmo, Hendrik, pemilihan menu yang serba unik tersebut adalah untuk menarik minat dan animo masyarakat. Selain itu, hal tersebut juga merupakan strategi khusus menghadapi persaingan dengan kompetitor usaha sejenis.

Hingga saat ini, resto yang terletak di Jl Muara Karang ini telah mempekerjakan sebanyak 20 orang karyawan dalam memberikan pelayanan memuaskan untuk para tamunya. Masih menurut Hendrik, dalam dunia bisnis, kita harus mampu dan pintar menggunakan celah dan kesempatan sekecil apapun agar tidak terlindas dalam persaingan.

Selain menyiapkan menu makanan yang serba unik dengan taste yang sangat nendang banget, berbagai fasilitas pendukung lain juga tak luput dari perhatian pemilik resto ini. Misalnya, fasilitas utama seperti tempat parkir yang cukup luas, ruag VIP yang mampu menampung 20 orang tamu tanpa dikenakan biaya sepeser pun.

Di samping itu, tersedia pula ruang untuk mengadakan berbagai macam acara seperti ulang tahun dan arisan untuk ibu-ibu.